Wabup Bangka Syahbudin Launching Posyandu Prima Untuk Peningkatan Pelayanan Kesehatan

Buletin Indonesia News.com

Sungailiat Bangka, — Wakil Bupati Bangka Syahbudin, S.IP, M.Tr.IP Launching Posyandu Prima pada Puskesmas Pembantu (Pustu) di Kelurahan Matras Kecamatan Sungailiat Kabupaten Bangka, Selasa (31/1/2023).

Diharapkan dengan peresmian dan kegiatan launching ini, pelayanan kepada warga masyarakat yang ada di seputaran Kelurahan Matras dan sekitarnya untuk dapat segera ditingkatkan secara terintegrasi, Selasa (31/01).

Wakil Bupati Bangka Syahbudin, S.IP, M.Tr.IP sambutannya menjelaskan Transformasi pelayanan kesehatan melalui sistem Integrasi pelayanan Primer antara lain karena sebagian besar kasus kematian yang terjadi di Indonesia, merupakan kasus yang dapat dicegah ataupun dicegah sebagian.

“Begitu juga dengan pencapaian dalam standar pelayanan minimal pelayanan bidang kesehatan pada tahun 2021 yang jauh dari target, sehingga tranformasi pelayanan kesehatan primer lebih difokuskan untuk siklus hidup, sebagai fokus untuk penguatan promosi dan pencegahan,” kata Wabub Syahbudin.

“Mendekatkan untuk layanan kesehatan melalui suatu jejaring, hingga secara kebutuhan dapat terintegrasi dengan desa maupun kelurahan, atau pelayanan kepada pasien yang datang secara langsung ke Pustu tersebut, para petugas yang ada di Pustu itu juga diharuskan untuk melaksanakan kegiatan di rumah-rumah warga untuk dapat mengetahui secara langsung keadaan masyarakat yang ada diseputaran wilayah Kelurahan Matras dan sekitarnya,” jelas Wabup.

“Pelayanan oleh Pustu selain warga masyarakat datang langsung ke Pustu ini, juga ada kegiatan mengecek langsung keadaan masyarakat yang ada di rumah-rumah untuk melakukan pendataan dini, dalam pengecekan kesehatan warga masyarakat kita yang ada di kelurahan Matras dan sekitarnya ini,” tegas Syahbudin.

Ditempat yang sama, Kepala Puskesmas Sinar Baru Kecamatan Sungailiat dr Rudianto mengatakan untuk Posyandu Prima dan Puskesmas ILP akan terintegrasi menjadi satu kesatuan dalam hal pelayanan kepada masyarakat.

“Untuk paradigma Puskesmas dan Pustu ini yang selama ini menangani orang sakit tidak seperti dulu lagi, baik di Puskesmas Sinar Baru maupun di Posyandu Prima di Kelurahan Matras ini, selain untuk pelayanan kepada warga yang sedang sakit, juga ada namanya pemberdayaan masyarakat,” jelasnya.

“Untuk pemberdayaan masyarakat tersebut, nanti petugas-petugas kami dan kader-kader kita akan melakukan kunjungan ke rumah rumah warga.Salah satunya untuk dapat mencegah sedini mungkin agar warga masyarakat dapat terhindar dari penyakit,” ungkapnya.

“Mudah mudahan dengan adanya deteksi dini yang kami lakukan, segala penyakit yang kemungkinan dapat menyerang warga dapat segera kita lakukan pencegahan sedini mungkin,” ujarnya.

(WW)