Buletin Indonesia News.com
JAKARTA, — Alexandre Polking selaku pelatih timnas Thailand menyesali peristiwa serangan dari supporter timnas Indonesia kepada bus timnas Thailand menjelang pertandingan Piala AFF 2022 melawan timnas Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno, pada Kamis (29/12/2022) kemarin.
Akibat dari serangan tersebut, kaca bus timnas Thailand pecah setelah adanya lemparan yang dilakukan supporter Indonesia. Peristiwa tersebut terjadi ketika bus yang membawa timnas Thailand akan masuk ke area Stadion Gelora Bung Karno.
Polking mengaku sangat kecewa dengan terjadinya peristiwa tersebut, ia akan memastikan bahwa pihaknya akan melaporkan peristiwa yang menimpa timnas Thailand kepada AFF.
“Ini situasi yang menyedihkan, saya tidak ingin terlibat lebih jauh. Tapi, kami harus melaporkan hal itu karena ini tidak bagus untuk sepak bola AFF dan tidak bagus untuk Indonesia. Ini soal organisasi, kita mungkin tidak bisa mengubah orang-orang yang melakukan. Tapi, kita bisa mengubah organisasi menjadi lebih baik,” ujar Polking sesudah laga Indonesia melawan Thailand selesai.
Polking mengatakan, seharusnya dari pihak keamanan dapat memastikan bahwa jalan yang akan dilalui timnas Thailand aman sampai masuk ke stadion Gelora Bung Karno.
“Semua orang tahu jalur bus tim Thailand, seharusnya jalanan dibuat clear hingga bus kami sampai di stadion. Jadi, ini sedikit menyedihkan. Itu adalah momen ketika kita mulai takut, jujur saya takut karena suporter memukul kaca hingga kaca pecah dan ini terjadi sebelum pertandingan. Tapi sekali lagi, kalian dan organisasi di sini yang mengatur pertandingan lebih baik lagi. Sederhana seperti itu,” kata Polking.